Sate Susu, Makanan Khas Ramadan di Kota Denpasar

barbecue-3406332_1920
SATE SUSU - Saat bulan Ramadan tiba, banyak makanan khas yang mulai bermunculan di pasar-pasar dan warung-warung makan di seputaran Kota Denpasar. Salah satu makanan khas Ramadan yang paling populer adalah sate susu.(pixabay/focusonpc)

DENPASAR, Nusainsight.com – Aneka makanan khas Ramadan yang mulai bermunculan di pasar-pasar dan warung-warung makan di seputaran Kota Denpasar. Salah satu makanan khas Ramadan yang paling populer adalah sate susu.

Sate susu adalah makanan yang terbuat dari puting susu sapi. Ini bukan mitos. Sate susu merupakan kuliner khas di Bali yang populer, terutama selama bulan Ramadan. Sate susu banyak ditemukan di daerah Kampung Jawa, Denpasar, Bali.

Cara membuatnya pun cukup mudah, di mana puting susu sapi diiris tipis-tipis. Kemudian direndam dalam campuran bumbu khas sebelum ditusuk seperti sate pada umumnya dan dibakar hingga matang. Sate susu biasanya disajikan dengan bumbu khas. Seperti, campuran tepung beras, santan, dan rempah-rempah yang memberikan cita rasa gurih dan sedikit pedas.

Sate susu menjadi incaran utama para pencinta kuliner yang ingin menikmati sajian khas dengan rasa unik dan tekstur kenyal. Biasanya, sate susu disantap sebagai makanan berbuka puasa bersama dengan lontong atau nasi hangat.

Banyak pedagang kaki lima dan warung makan di Kampung Jawa yang menjual sate susu selama bulan Ramadan. Harga yang terjangkau serta cita rasa khas membuat makanan ini semakin diminati.

Bagi yang belum pernah mencobanya, sate susu bisa menjadi pengalaman kuliner baru saat berkunjung ke Bali, terutama di bulan Ramadan. Selain rasanya yang khas, makanan ini juga menjadi bagian dari tradisi dan budaya kuliner masyarakat Bali.(NI 01)

Baca Juga  Mencoba Lawar Plek Legend di Ketewel yang Bikin Ngiler

Facebook
X
Threads
WhatsApp

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

admin-ajax-1.jpeg